Home | Redaksi | Advertisement | Kirim Naskah | Pedoman Pemberitaan Media Siber
Facebook RSS
6.783 views

Akhirnya Bonek Diganjar Empat Tahun

Jakarta (voa-islam.com) – Lawatan Bonek ke Stadion Jalak Harupat, Bandung, yang berakhir rusuh pekan lalu berbuah ganjaran berat dari PSSI. Otoritas tertinggi sepak bola Tanah Air itu kemarin petang melipatgandakan hukuman pendukung fanatik klub Persebaya itu.

Skorsing “tahanan kota” bagi Bonek dari Komisi Disiplin (Komdis) PSSI kini ditambah dua tahun lagi. Hukuman tersebut akan habis pada 28 Januari 2014. “Total larangan pendukung Persebaya mendukung klubnya saat away menjadi empat tahun.

Ketua Komisi Disiplin (komdis) PSSI Hinca Panjaitan di Jakarta, Kamis mengatakan, hukuman itu diberikan buntut dari kedatangan suporter saat Persebaya tanding melawan Persib 23 Januari 2010 lalu.

...Hukuman bagi Persebaya ditambah dua tahun. Dengan demikian total hukuman menjadi empat tahun. Hukuman ini akan berakhir 28 Januari 2014,...

"Hukuman bagi Persebaya ditambah dua tahun. Dengan demikian total hukuman menjadi empat tahun. Hukuman ini akan berakhir 28 Januari 2014," katanya usai sidang.

Sebelumnya mereka sedang menjalani skorsing dua tahun setelah berlaku buruk saat Persebaya away ke Pelita Jaya,” kata Ketua Komdis PSSI Hinca Panjaitan menambahkan. “Mereka ternyata mengabaikan larangan itu dengan tetap datang ke Bandung. Panpel Persib juga didenda Rp20 juta dan denda percobaan Rp250 juta sampai akhir musim karena suporternya rasis,”sambungnya.

Sekadar mengingatkan, hukuman Bonek yang dilarang mendukung Persebaya selama laga tandang berlaku efektif Sabtu (23/1).Celakanya, pada hari itu,ribuan Bonek malah hijrah ke Bandung untuk menyaksikan Bledug Ijo, julukan Persebaya, melawan Persib.

Lawatan itu pada akhirnya berakhir rusuh saat mereka melintas di Solo dan beberapa kota lainnya di Jawa Tengah. Tak cuma itu,ulah nekat Bonek yang memenuhi atap gerbong kereta api juga harus dibayar mahal dengan tewasnya tiga dari mereka. Bukan hanya Bonek yang menerima sanksi tegas. Banjir hukuman juga diterima Persebaya.

Klub legendaries Kota Pahlawan ini harus membayar denda Rp250 juta kepada PSSI plus Rp50 juta yang dibayarkan kepada Persib Bandung. Menurut Hinca,vonis itu sebagai imbas sikap tidak terpuji Bonek dalam laga di Bandung.

“Persebaya sebelumnya diancam denda Rp250 juta setelah suporternya berulah pada dua laga sebelum menghadapi Persib. Nah mereka kemarin berlaku tidak terpuji sehingga denda itu berlaku. Denda Rp50 juta itu untuk mengganti kerugian Persib,”tegasnya. Belum cukup sampai di situ. Sanksi berupa pertandingan home tanpa penonton plus denda Rp30 juta juga berlaku bagi panitia pelaksana (panpel) Persebaya.

Buntut dari sikap anarkisme suporter saat Bajul Ijo, julukan lain Persebaya, menjamu Arema Malang. Hinca menjelaskan, panpel Persebaya dinilai gagal memberikan rasa aman dan nyaman pada laga tersebut.

“Panpel Persebaya sudah mengakui kecolongan dan lalai sehingga bus Arema dilempari batu oleh pendukungnya.Persebaya akan menjalani laga tanpa penonton pada home pertama diputaran kedua,”kata Hinca.

Pembina Yayasan Suporter Surabaya Wastomo Suheri sangat menyayangkan vonis itu. Pentolan Bonek yang juga seorang pengusaha transportasi ini mengaku insiden di Solo bukan salah Bonek. “Warga memprovokasi dengan melempari Bonek dengan batu,” katanya.

Wastomi kembali menegaskan, terkait citra buruk yang telanjur melekat di Bonek akan digerus. Caranya adalah akan dibentuk suporter resmi. Persebaya, kata dia, akan mengumpulkan seluruh elemen pendukung Persebaya untuk membicarakan masalah ini Minggu depan. (Ibnudzar/ant/sindo)

Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!

Berita Dakwah Indonesia lainnya:

+Pasang iklan

Gamis Syari Murah Terbaru Original

FREE ONGKIR. Belanja Gamis syari dan jilbab terbaru via online tanpa khawatir ongkos kirim. Siap kirim seluruh Indonesia. Model kekinian, warna beragam. Adem dan nyaman dipakai.
http://beautysyari.id

Cari Obat Herbal Murah & Berkualitas?

Di sini tempatnya-kiosherbalku.com. Melayani grosir & eceran herbal dari berbagai produsen dengan >1.500 jenis produk yang kami distribusikan dengan diskon sd 60% Hub: 0857-1024-0471
http://www.kiosherbalku.com

Dicari, Reseller & Dropshipper Tas Online

Mau penghasilan tambahan? Yuk jadi reseller tas TBMR. Tanpa modal, bisa dikerjakan siapa saja dari rumah atau di waktu senggang. Daftar sekarang dan dapatkan diskon khusus reseller
http://www.tasbrandedmurahriri.com

NABAWI HERBA

Suplier dan Distributor Aneka Obat Herbal & Pengobatan Islami. Melayani Eceran & Grosir Minimal 350,000 dengan diskon s.d 60%. Pembelian bisa campur produk >1.300 jenis produk.
http://www.anekaobatherbal.com

Innalillahi..!! Ustadzah Pesantren Tahfizh Kecelakaan, Kepala Gegar Otak Koma 5 Hari

Innalillahi..!! Ustadzah Pesantren Tahfizh Kecelakaan, Kepala Gegar Otak Koma 5 Hari

Ustadzah Salma Khoirunnisa, salah satu pengajar di Pesantren Tahfizul Quran Darul Arqom Sukoharjo mengalami kecelakaan. Kondisinya masih belum sadar, dan sempat koma selama 5 hari karena diperkirakan...

Tutup Tahun Dengan Bakti Sosial Kesehatan di Pelosok Negeri

Tutup Tahun Dengan Bakti Sosial Kesehatan di Pelosok Negeri

Diawali dengan berniat karena Allah, berperan aktif menebarkan amal sholeh dan turut serta membantu pemerintah memberikan kemudahan kepada umat mendapatkan pelayanan kesehatan, maka Ulurtangan...

Ayah Wafat, Ibu Cacat, Bayu Anak Yatim Ingin Terus Bersekolah

Ayah Wafat, Ibu Cacat, Bayu Anak Yatim Ingin Terus Bersekolah

Rafli Bayu Aryanto (11) anak yatim asal Weru, Sukoharjo ini membutuhkan biaya masuk sekolah tingkat SMP (Sekolah Menengah Pertama). Namun kondisi ibu Wiyati (44) yang cacat kaki tak mampu untuk...

Program Sedekah Barang Ulurtangan Sukses Menyebarkan Kasih dan Berkah Bagi Muallaf di Kampung Pupunjul

Program Sedekah Barang Ulurtangan Sukses Menyebarkan Kasih dan Berkah Bagi Muallaf di Kampung Pupunjul

Alhamdulillah, pada Sabtu, (18/11/2023), Yayasan Ulurtangan.com dengan penuh rasa syukur berhasil melaksanakan program Sedekah Barangku sebagai wujud nyata kepedulian terhadap sesama umat Islam....

Merengek Kesakitan, Bayi Arga Muhammad Tak Kuat Perutnya Terus Membesar. Yuk Bantu..!!

Merengek Kesakitan, Bayi Arga Muhammad Tak Kuat Perutnya Terus Membesar. Yuk Bantu..!!

Sungguh miris kondisi Arga Muhammad Akbar (2) anak kedua pasangan Misran dan Sudarti ini, sudah sebulan ini perutnya terus membesar bagai balon yang mau meletus. Keluarganya butuh biaya berobat...

Latest News

MUI

Sedekah Al Quran

Sedekah Air untuk Pondok Pesantren

Must Read!
X