Home | Redaksi | Advertisement | Kirim Naskah | Pedoman Pemberitaan Media Siber
Facebook RSS
16.517 views

Ternyata Ustadz Yusuf Mansur Belum Tahu Kalau Disomasi

JAKARTA (voa-islam.com)- Meski sudah dari sepekan Somasi dilayangkan, namun ternyata Ustadz Yusuf Mansur belum mengetahui kalau disinya telah disomasi dalam soal Patungan Usaha (PU), sebab masih berada di Kota Suci Makkah.

Somasi dilayangkan warga Solo, Era Fadillah, melalui kuasa hukumnya, Hamdan Barumun SH. Sebab dirinya merasa ditipu karena telah menyerahkan dana Rp 12 juta untuk digunakan dalam bisnis PU membangun Hotel Siti di dekat Bandara Soetta, Jakarta. Namun setelah dua tahun, tidak ada penjelasan sama sekali dari Yusuf Mansur mengenai dana itu, padahal dirinya  telah menyerahkan dananya beserta lima anggota keluarganya masing-masing Rp 12 juta.

“Saya malah belum faham, saya masih berada di Makkah. Mudah-mudahan ada perlindungan Allah buat gerakan kita,” ujar Yusuf Mansur kepada Voa-Islam.Com melalui WA, Kamis (2/7) kemarin.

Menurut Yusuf Mansur, PU itu bukan sekedar bisnis, tetapi sebuah gerakan mulia, untuk menyadarkan umat Islam bahwa dengan bersatu bisa melakukan banyak hal.

Mengenai pembangunan Hotel Siti, Yusuf Mansur menjelaskan telah selesai pada 27 April 2015 lalu dan telah mengantongi ijin resmi dari pemerintah untuk beroperasi dan baru akan beroperasi penuh pada Agustus 2015 nanti, sehingga sampai  sekarang belum menghasilkan apa-apa.

Sebagaimana diberitakan Voa-Islam.Com kemarin, gara-gara merasa ditipu oleh Ustadz Yusuf Mansur setelah menyetor dana Rp 12.000.000 pada tahun 2013 lalu dalam investasi Patungan Usaha (PU), akhirnya warga Solo Era Fadillah melayangkan Somasi  kepada Yusuf Mansur. Somasi dikirimkan pada 25 Juni lalu dan telah diterima kantor  Yusuf Mansur di Jakarta pada 27 Juli lalu.

Pengacara Era Fadillah dari Kantor Hukum Barumun and Partners, Hamdan Barumun SH yang didampingi Ahmad SH menjelaskan, Somasi akan dilayangkan sampai tiga kali. Jika tidak ada tanggapan, maka akan dilaporkan ke Polda Metro Jaya. Sampai sekarang Somasi pertama tidak pernah ditanggapi Yusuf Mansur.

“Sebagaimana sebuah Somasi, jika ini tidak diindahkan oleh Yusuf Mansur, bisa jadi masalah ini akan berlanjut ke Pengadilan,” tegas Hamdan Barumun.

Menurut Hamdan Barumun, Somasi itu dilayangkan kliennya dikarenakan Yusuf Mansur tidak pernah memberitahu bahwa usaha investasi Patungan Usaha itu sudah dihentikan oleh pemerintah sejak Juli 2013 lalu, dimana saat itu pemerintah sudah meminta Yusuf Mansur untuk menutup usaha investasi itu.

Selain itu Yusuf Mansur tidak pernah memberikan pertanggungjawaban terhadap penggunaan investasi yang telah disetorkan. Padahal sudah ribuan orang yang ikut investasi Patungan Usaha dari Yusuf Mansur ini. “Bahkan melalui SMS, Yusuf Mansur meminta Era Fadillah untuk ikut lagi dalam bisnis investasi baru, Koperasi Umroh dan Haji,” ungkap Hamdan Barumun.

Padahal sesuai dengan surat perjanjian kepada ada investor termasuk Era Fadillah, dana investasi akan digunakan untuk membangun Hotel Siti di Tangerang, dekat Bandara Soekarho-Hatta, dengan keuntungan 8 persen pertahun dan mulai diberikan bagi hasilnya setelah setahun. Namun ternyata setelah Hotel Siti berdiri, keuntungan bagi hasil tidak pernah diberikan oleh Yusuf Mansur, padahal yang ikut investasi tidak hanya Era Fadillah tetapi lima orang anggota keluarganya, masing-masing Rp 12,000.000. Saat ini invertasi PU telah diikuti ribuan orang di seluruh Indonesia.

“Kami juga akan melakukan gugatan perdata terhadap Yusuf Mansur, dengan mensita seluruh aset-asetnya yang dibeli dari dana masyarakat dalam investasi Patungan Usaha,” tegas Hamdan Barumun.

Sekarang yang menjadi pertanyaan adalah, mengapa staf Yusuf Mansur di Jakarta tidak memberitahu melalui telephone kalau ada Somasi dari Era Fadillah, padahal kabar ini sangat penting bagi Yusuf Mansur. Padahal sekarang sudah zaman informasi yang menjadikan jarak di dunia semakin dekat.   (Abdul Halim/voa-islam.com)

Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!

Suara Pembaca lainnya:

+Pasang iklan

Gamis Syari Murah Terbaru Original

FREE ONGKIR. Belanja Gamis syari dan jilbab terbaru via online tanpa khawatir ongkos kirim. Siap kirim seluruh Indonesia. Model kekinian, warna beragam. Adem dan nyaman dipakai.
http://beautysyari.id

Cari Obat Herbal Murah & Berkualitas?

Di sini tempatnya-kiosherbalku.com. Melayani grosir & eceran herbal dari berbagai produsen dengan >1.500 jenis produk yang kami distribusikan dengan diskon sd 60% Hub: 0857-1024-0471
http://www.kiosherbalku.com

Dicari, Reseller & Dropshipper Tas Online

Mau penghasilan tambahan? Yuk jadi reseller tas TBMR. Tanpa modal, bisa dikerjakan siapa saja dari rumah atau di waktu senggang. Daftar sekarang dan dapatkan diskon khusus reseller
http://www.tasbrandedmurahriri.com

NABAWI HERBA

Suplier dan Distributor Aneka Obat Herbal & Pengobatan Islami. Melayani Eceran & Grosir Minimal 350,000 dengan diskon s.d 60%. Pembelian bisa campur produk >1.300 jenis produk.
http://www.anekaobatherbal.com

Innalillahi..!! Ustadzah Pesantren Tahfizh Kecelakaan, Kepala Gegar Otak Koma 5 Hari

Innalillahi..!! Ustadzah Pesantren Tahfizh Kecelakaan, Kepala Gegar Otak Koma 5 Hari

Ustadzah Salma Khoirunnisa, salah satu pengajar di Pesantren Tahfizul Quran Darul Arqom Sukoharjo mengalami kecelakaan. Kondisinya masih belum sadar, dan sempat koma selama 5 hari karena diperkirakan...

Tutup Tahun Dengan Bakti Sosial Kesehatan di Pelosok Negeri

Tutup Tahun Dengan Bakti Sosial Kesehatan di Pelosok Negeri

Diawali dengan berniat karena Allah, berperan aktif menebarkan amal sholeh dan turut serta membantu pemerintah memberikan kemudahan kepada umat mendapatkan pelayanan kesehatan, maka Ulurtangan...

Ayah Wafat, Ibu Cacat, Bayu Anak Yatim Ingin Terus Bersekolah

Ayah Wafat, Ibu Cacat, Bayu Anak Yatim Ingin Terus Bersekolah

Rafli Bayu Aryanto (11) anak yatim asal Weru, Sukoharjo ini membutuhkan biaya masuk sekolah tingkat SMP (Sekolah Menengah Pertama). Namun kondisi ibu Wiyati (44) yang cacat kaki tak mampu untuk...

Program Sedekah Barang Ulurtangan Sukses Menyebarkan Kasih dan Berkah Bagi Muallaf di Kampung Pupunjul

Program Sedekah Barang Ulurtangan Sukses Menyebarkan Kasih dan Berkah Bagi Muallaf di Kampung Pupunjul

Alhamdulillah, pada Sabtu, (18/11/2023), Yayasan Ulurtangan.com dengan penuh rasa syukur berhasil melaksanakan program Sedekah Barangku sebagai wujud nyata kepedulian terhadap sesama umat Islam....

Merengek Kesakitan, Bayi Arga Muhammad Tak Kuat Perutnya Terus Membesar. Yuk Bantu..!!

Merengek Kesakitan, Bayi Arga Muhammad Tak Kuat Perutnya Terus Membesar. Yuk Bantu..!!

Sungguh miris kondisi Arga Muhammad Akbar (2) anak kedua pasangan Misran dan Sudarti ini, sudah sebulan ini perutnya terus membesar bagai balon yang mau meletus. Keluarganya butuh biaya berobat...

Latest News

MUI

Sedekah Al Quran

Sedekah Air untuk Pondok Pesantren

Must Read!
X