Home | Redaksi | Advertisement | Kirim Naskah | Pedoman Pemberitaan Media Siber
Facebook RSS
12.139 views

Dinyatakan Sesat, Aliran Sekte Salek Buta Masih Resahkan Aceh

Lhoksukon (voa-islam.com) - Umat Islam di Aceh Utara, Nanggroe Aceh Darussalam (NAD) diresahkan oleh maraknya perkembangan Sekte Salek Buta. Aliran baru ini diajarkan secara sembunyi-sembunyi oleh salah satu Tengku Rangkang bernama Muhammad yang dimulai di Kecamatan Tanah Pasir. Saat ini, diperkirakan sekte ini sudah memiliki ribuan pengikut setia yang tersebar.

Menurut informasi yang dihimpun, sekte ini mengajarkan versi tasauf yang berbeda dengan kebanyakan. Salah satu kitab berjudul Insan Kamil yang juga sebagai salah satu kitab tuntunan penganut Salek Buta, disebutkan ajaran sesat ini mulai ada sebelum abad ke 4 Masehi.

Ajaran ini disebarkan oleh Filosof Ibnu Arabi di jazirah India yang mengenalkan ajaran Wahdatul Wujud. Dan diduga masuk ke Aceh sebelum penjajahan Belanda dibawa oleh orang pedagang asal kawasan itu.

“Setelah kami pelajari ajaran salek buta ini bisa memurtadkan pen ganutnya karena sangat melenceng dari kaidah ketauhidan" ujar Tgk Mustafa

Konon, ada dua kelompok dalam sekte ini. Pertama menyebutkan doktrin Allah SWT adalah Roh dan alam adalah tubuh. Kedua, menyebutkan Allah SWT merupakan Zat dan Alam adalah sifat. Doktrin sesat lainnya yang sangat menyesatkan, yakni Allah adalah hamba sementara Hamba adalah Tuhan yang sebenarnya.

Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Aceh Utara mengklaim Sekte Salek Buta yang dianut oleh ribuan Muslim di Aceh, khususnya di Aceh Utara, merupakan ajaran sesat dan murtad karena sudah jauh melenceng ajaran Islam yang sebenarnya.

Ajaran ini sulit dibendung karena disebarkan secara rahasia dan mulai mengakar di sebagian penganutnya. MPU Aceh dituntut segera turun tangan dengan cara mengeluarkan Fatwa haram salek buta.
Hal ini dtegaskan Ketua MPU Aceh Utara Tgk Mustafa Ahmad, Selasa (5/1).

Ia menyebutkan terkait terungkapnya penyebaran Salek Buta oleh salah satu Tengku Rangkang bernama Muhammad di Kecamatan Tanah Pasir, pihaknya belum menerima laporan dari pihak MPU setempat. Namun demikian, pihaknya tetap berusaha menyelesaikan kasus ini termasuk mencari solusi membendung penyebaran salek buta di kawasan pesisir itu.

“Setelah kami pelajari ajaran salek buta ini bisa memurtadkan pen ganutnya karena sangat melenceng dari kaidah ketauhidan. Namun kami juga ada keterbatasan untuk mengantisipasi kasus ini karena kebijakan mengeluarkan fatwa adalah wewenang MPU Aceh.

Apabila sudah ada fatwa kami bisa segera menanganinya sesuai jalur,” ujar Tgk Mustafa yang juga pemimpin Dayah Paloh Gadeng, Krueng Guekuh.

Menurutnya dalam kitab Insan Kamil yang juga sebagai salah satu kitab tuntunan penganut Salek Buta, disebutkan ajaran sesat ini mulai ada sebelum abad ke 4 Masehi. Ajaran ini disebarkan oleh Filosof Ibnu Arabi di jazirah India yang mengenalkan ajaran Wahdatul Wujud. Dan diduga masuk ke Aceh sebelum penjajahan Belanda dibawa oleh orang pedagang asal kawasan itu.

"Setelah perang Aceh reda, penjajah membawa ajaran ini ke negaranya masing-masing dan mulai berkembang setelah Tsunami,” ujarnya lagi.

Ia juga mengungkapkan, ada dua kelompok dalam sekte ini. Pertama menyebutkan doktrin Allah SWT adalah Roh dan alam adalah tubuh. Kedua, menyebutkan Allah SWT merupakan Zat dan Alam adalah sifat. Doktrin sesat lainnya yang sangat menyesatkan, tambah Tgk Mustafa, yakni Allah adalah hamba sementara Hamba adalah Tuhan yang sebenarnya.

“Ini merupakan hanya sebagian ajaran sesat salek Buta yang kita dapatkan dari berbagai kitab. Dan sudah jelas sangat jauh melenceng dari ajaran Rasulullah,” tegas Tgk Mustafa.

Era Globalisasi saat ini merupakan salah satu pintu masuknya ajaran sesat di Aceh dan Indonesia. Ajaran ini mudah didapatkan dari berbagai media dan jejaringan sosial di Internet, sangat mudah diakses oleh siapapun. Lagi pula kitab-kitab sekte ini juga beredar dimana-mana.

Oleh sebab itu diserukan kepada semua masyarakat Muslim di Aceh Utara agar berhati-hati membaca buku-buku Islam yang pengarangnya tidak jelas. Sebab saat ini sangat banyak beredar buku maupun kitab yang mengajarkan berbagai doktrin sesat.
(Ibnudzar/ra)

Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!

Berita Dakwah Indonesia lainnya:

+Pasang iklan

Gamis Syari Murah Terbaru Original

FREE ONGKIR. Belanja Gamis syari dan jilbab terbaru via online tanpa khawatir ongkos kirim. Siap kirim seluruh Indonesia. Model kekinian, warna beragam. Adem dan nyaman dipakai.
http://beautysyari.id

Cari Obat Herbal Murah & Berkualitas?

Di sini tempatnya-kiosherbalku.com. Melayani grosir & eceran herbal dari berbagai produsen dengan >1.500 jenis produk yang kami distribusikan dengan diskon sd 60% Hub: 0857-1024-0471
http://www.kiosherbalku.com

Dicari, Reseller & Dropshipper Tas Online

Mau penghasilan tambahan? Yuk jadi reseller tas TBMR. Tanpa modal, bisa dikerjakan siapa saja dari rumah atau di waktu senggang. Daftar sekarang dan dapatkan diskon khusus reseller
http://www.tasbrandedmurahriri.com

NABAWI HERBA

Suplier dan Distributor Aneka Obat Herbal & Pengobatan Islami. Melayani Eceran & Grosir Minimal 350,000 dengan diskon s.d 60%. Pembelian bisa campur produk >1.300 jenis produk.
http://www.anekaobatherbal.com

Innalillahi..!! Ustadzah Pesantren Tahfizh Kecelakaan, Kepala Gegar Otak Koma 5 Hari

Innalillahi..!! Ustadzah Pesantren Tahfizh Kecelakaan, Kepala Gegar Otak Koma 5 Hari

Ustadzah Salma Khoirunnisa, salah satu pengajar di Pesantren Tahfizul Quran Darul Arqom Sukoharjo mengalami kecelakaan. Kondisinya masih belum sadar, dan sempat koma selama 5 hari karena diperkirakan...

Tutup Tahun Dengan Bakti Sosial Kesehatan di Pelosok Negeri

Tutup Tahun Dengan Bakti Sosial Kesehatan di Pelosok Negeri

Diawali dengan berniat karena Allah, berperan aktif menebarkan amal sholeh dan turut serta membantu pemerintah memberikan kemudahan kepada umat mendapatkan pelayanan kesehatan, maka Ulurtangan...

Ayah Wafat, Ibu Cacat, Bayu Anak Yatim Ingin Terus Bersekolah

Ayah Wafat, Ibu Cacat, Bayu Anak Yatim Ingin Terus Bersekolah

Rafli Bayu Aryanto (11) anak yatim asal Weru, Sukoharjo ini membutuhkan biaya masuk sekolah tingkat SMP (Sekolah Menengah Pertama). Namun kondisi ibu Wiyati (44) yang cacat kaki tak mampu untuk...

Program Sedekah Barang Ulurtangan Sukses Menyebarkan Kasih dan Berkah Bagi Muallaf di Kampung Pupunjul

Program Sedekah Barang Ulurtangan Sukses Menyebarkan Kasih dan Berkah Bagi Muallaf di Kampung Pupunjul

Alhamdulillah, pada Sabtu, (18/11/2023), Yayasan Ulurtangan.com dengan penuh rasa syukur berhasil melaksanakan program Sedekah Barangku sebagai wujud nyata kepedulian terhadap sesama umat Islam....

Merengek Kesakitan, Bayi Arga Muhammad Tak Kuat Perutnya Terus Membesar. Yuk Bantu..!!

Merengek Kesakitan, Bayi Arga Muhammad Tak Kuat Perutnya Terus Membesar. Yuk Bantu..!!

Sungguh miris kondisi Arga Muhammad Akbar (2) anak kedua pasangan Misran dan Sudarti ini, sudah sebulan ini perutnya terus membesar bagai balon yang mau meletus. Keluarganya butuh biaya berobat...

Latest News

MUI

Sedekah Al Quran

Sedekah Air untuk Pondok Pesantren

Must Read!
X