Home | Redaksi | Advertisement | Kirim Naskah | Pedoman Pemberitaan Media Siber
Facebook RSS
9.644 views

TPF Laporkan Kekerasan di Polres Solo ke Komnas HAM, Mabes Polri dan Kompolnas di Jakarta

SOLO (Voa Islam) - Berbekal pengakuan ke-3 korban kekerasan di Polres Solo atas nama Jaim, Susilo dan Haedar, Akhirnya TPF Solo melaporkan kasus kekerasaan di Polres Solo ke Komnas HAM, Mabes Polri dan Kompolnas di Jakarta pada hari Jum'at kemarin (16/5/2014).

Beberapa anggota TPF yang di pimpin ketua TPF Edi Lukito, SH mendatangi institusi Negara yang menyangkut pelanggaran yang dilakukan oleh oknum anggota Polri di Polresta Solo.Anggota TPF Solo yang ikut hadir mendampingi adalah adalah Sholeh Ibrahim, S. Th, I, Endro Sudarsono, S. Pd, Agus Junaedi dan Dulrahman.

Aduan pertama kali disampikan ke Komnas HAM Jakarta dan diterima oleh Dian Nan Sulistyowati bagian Aduan Komnas HAM. Edi Lukito, SH menjelaskan kasus penganiayaan dan atau pengeroyokan yang dilakukan oleh anggota Polres Solo pada saat penangkapan hingga berada di Polres Solo terhadap Khuzaimah alias Jaim, Susilo dan Haedar.

Berbagai jenis kekerasan seperti pemukulan, mencabuti jenggot, menyetrum, memanasi kemaluan dengan korek api, dicaci maki, hingga tidak boleh sholat jumat. TPF meminta Komnas HAM agar untuk melakukan pemeriksaan terhadap anggota yang terlibat dalam penganiayaan/penyiksaan di Polres Solo serta menyampaikan hasil pemeriksaan kepada masyarakat, korban, maupun pihak terkait.

Laporan TPF Solo akhirnya diterima dan diregister nomer 92.317 dibagian Sup Pengaduan dan pemilahan Pengaduan Komnas HAM. TPF berharap Komnas HAM membentuk Tim Investigasi untuk melakukan penyelidikan dugaan Pelanggaran HAM yang terjadi di Polres Solo Jawa Tengah. Memberikan pencerahan untuk melakukan tugas kepolisian yang professional di lapangan dengan menjunjung tinggi nilai Hak Asasi Manusia.

Siangnya sekitar pukul 13.00 TPF Solo melaporkan Kekerasan di Polres Solo ke Mabes Polri. Di Mabes Polri awalnya diterima bagian Propam karena pelaku adalah oknum polisi, namun karena alamat surat ditujukan ke Kapolri maka dari Renmin Propam Mabes Polri mengarahkan surat agar disampaikan Sekretariat Umum (Setum) agar bisa dibaca langsung oleh Kapolri.

Tuntutan TPF di Mabes Polri adalah Mengganti personal polisi yang lebih baik dan memberi sanksi bagi yang terlibat. Mengusulkan pergantian pimpinan ditingkat Kapolres yang saat ini dijabat Kombes Iriansyah dan kasat Reskrim yang dijabat Kompol Guntur Saputra.

Menurut TPF Solo kejadian beruntun dalam waktu yang tidak lama terhadap 3 orang dalam kasus yang berbeda mengindikasikan bahwa pola kekerasan sudah menjadi tradisi dan budaya di Polres Solo. Motif kekerasan terhadap aktivis amar makruf nahi mungkar harus diungkap.

Setelah dari Mabes Polri, TPF Solo juga melaporkan dugaan penyalahgunaan kewenangan, pelayanan buruk yang dilakukan Polres Solo ke Kompolnas Jakarta. Aduan TPF Solo diterima Edi Sudrajat bagian aduan Kompolnas dan akan meneruskan ke Purnomo selaku Komisioner Jawa Tengah.(Abu Fatih/Endro S/Voa Islam)

Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!

Berita Dakwah Indonesia lainnya:

+Pasang iklan

Gamis Syari Murah Terbaru Original

FREE ONGKIR. Belanja Gamis syari dan jilbab terbaru via online tanpa khawatir ongkos kirim. Siap kirim seluruh Indonesia. Model kekinian, warna beragam. Adem dan nyaman dipakai.
http://beautysyari.id

Cari Obat Herbal Murah & Berkualitas?

Di sini tempatnya-kiosherbalku.com. Melayani grosir & eceran herbal dari berbagai produsen dengan >1.500 jenis produk yang kami distribusikan dengan diskon sd 60% Hub: 0857-1024-0471
http://www.kiosherbalku.com

Dicari, Reseller & Dropshipper Tas Online

Mau penghasilan tambahan? Yuk jadi reseller tas TBMR. Tanpa modal, bisa dikerjakan siapa saja dari rumah atau di waktu senggang. Daftar sekarang dan dapatkan diskon khusus reseller
http://www.tasbrandedmurahriri.com

NABAWI HERBA

Suplier dan Distributor Aneka Obat Herbal & Pengobatan Islami. Melayani Eceran & Grosir Minimal 350,000 dengan diskon s.d 60%. Pembelian bisa campur produk >1.300 jenis produk.
http://www.anekaobatherbal.com

Innalillahi..!! Ustadzah Pesantren Tahfizh Kecelakaan, Kepala Gegar Otak Koma 5 Hari

Innalillahi..!! Ustadzah Pesantren Tahfizh Kecelakaan, Kepala Gegar Otak Koma 5 Hari

Ustadzah Salma Khoirunnisa, salah satu pengajar di Pesantren Tahfizul Quran Darul Arqom Sukoharjo mengalami kecelakaan. Kondisinya masih belum sadar, dan sempat koma selama 5 hari karena diperkirakan...

Tutup Tahun Dengan Bakti Sosial Kesehatan di Pelosok Negeri

Tutup Tahun Dengan Bakti Sosial Kesehatan di Pelosok Negeri

Diawali dengan berniat karena Allah, berperan aktif menebarkan amal sholeh dan turut serta membantu pemerintah memberikan kemudahan kepada umat mendapatkan pelayanan kesehatan, maka Ulurtangan...

Ayah Wafat, Ibu Cacat, Bayu Anak Yatim Ingin Terus Bersekolah

Ayah Wafat, Ibu Cacat, Bayu Anak Yatim Ingin Terus Bersekolah

Rafli Bayu Aryanto (11) anak yatim asal Weru, Sukoharjo ini membutuhkan biaya masuk sekolah tingkat SMP (Sekolah Menengah Pertama). Namun kondisi ibu Wiyati (44) yang cacat kaki tak mampu untuk...

Program Sedekah Barang Ulurtangan Sukses Menyebarkan Kasih dan Berkah Bagi Muallaf di Kampung Pupunjul

Program Sedekah Barang Ulurtangan Sukses Menyebarkan Kasih dan Berkah Bagi Muallaf di Kampung Pupunjul

Alhamdulillah, pada Sabtu, (18/11/2023), Yayasan Ulurtangan.com dengan penuh rasa syukur berhasil melaksanakan program Sedekah Barangku sebagai wujud nyata kepedulian terhadap sesama umat Islam....

Merengek Kesakitan, Bayi Arga Muhammad Tak Kuat Perutnya Terus Membesar. Yuk Bantu..!!

Merengek Kesakitan, Bayi Arga Muhammad Tak Kuat Perutnya Terus Membesar. Yuk Bantu..!!

Sungguh miris kondisi Arga Muhammad Akbar (2) anak kedua pasangan Misran dan Sudarti ini, sudah sebulan ini perutnya terus membesar bagai balon yang mau meletus. Keluarganya butuh biaya berobat...

Latest News

MUI

Sedekah Al Quran

Sedekah Air untuk Pondok Pesantren

Must Read!
X