Home | Redaksi | Advertisement | Kirim Naskah | Pedoman Pemberitaan Media Siber
Facebook RSS
2.934 views

Pasca Serangan Granat di Bangkok, Thailand Tingkatkan Keamanan

Thailand (Voa-Islam.com) - Pemerintah Thailand telah meningkatkan keamanan menyusul dua ledakan granat di ibukota pada Sabtu malam dan memperingatkan kemungkinan akan adanya lebih banyak serangan sebelum rapat umum kaus merah (pendukung Thaksin) 14 Maret.

Perdana Menteri Abhisit Vejjajiva menolak untuk mengidentifikasi kelompok yang bertanggung jawab atas serangan itu tetapi mengatakan hal itu mungkin ditujukan untuk menimbulkan ketegangan politik setelah putusan Mahkamah Agung pada hari Jumat untuk menyita aset mantan perdana menteri Thaksin Shinawatra.

"Saya percaya mereka akan mencoba untuk melakukannya lagi," kata Abhisit.

Pemerintah mengawasi Front Persatuan untuk Demokrasi melawan Kediktatoran (UDD), yang sedang mempersiapkan untuk memobilisasi orang daerah pedalaman untuk rapat besar-besaran di Bangkok pada 14 Maret.

Polisi memperkirakanp 100.000 hingga 130.000 pengunjuk rasa kaus merah akan berkumpul pada hari itu.

Perdana menteri mengatakan ia yakin pemerintah akan mampu mengendalikan situasi dan menolak seruan untuk menggunakan  Internal Security Act (ISA) untuk menangani pengunjuk rasa berkaus merah.

..hal itu mungkin ditujukan untuk menimbulkan ketegangan politik setelah putusan Mahkamah Agung pada hari Jumat untuk menyita aset mantan perdana menteri Thaksin Shinawatra.

"Pemerintahan ini tidak mau bermusuhan dengan pihak manapun. Kami hanya ingin perdamaian," katanya.

Jurubicara Komando Operasi Keamanan Internal Ditaporn Sasasamit mengatakan pemerintah akan menggunakan ISA hanya jika situasi memburuk.

Sebagai usaha terakhir, pemerintah bisa mengumumkan keputusan eksekutif untuk memungkinkan pihak berwenang untuk mengatasi keadaan darurat, katanya.

Granat tangan telah dilemparkan di kantor cabang Bangkok Bank di Silom Road dan di Phra Pradaeng, Samut Prakan pada Sabtu larut malam.

Dampak dari ledakan menghancurkan jendela-jendela kedua bank dan juga merusak kios telepon dan mobil di dekatnya.

Dua granat lain dilemparkan di cabang bank di Rama II dan jalan-jalan Srinakarintara, tetapi gagal meledak, kata polisi.

Polisi memeriksa rekaman video dari kamera keamanan bank. Satu orang mengendarai motor terlihat melemparkan sebuah granat di bank.

Kepala Kepolisian kota Santan Chayanont mengatakan polisi telah menyebarkan sketsa dari pelempar granat. Dia tidak mengenakan helm.

Polisi percaya bahwa orang-orang di belakang serangan terhadap empat cabang Bank tersebut merupakan kelompok yang sama karena mereka semua menggunakan granat tangan M67, mengenakan pakaian yang sama dan memilih kantor-kantor bank yang sama sebagai sasaran.

Sementara itu loyalis Thaksin dan tentara spesialis Khattiya Sawasdipol percaya bahwa serangan itu mungkin dilakukan oleh perwira militer karena granat M67 sulit untuk ditemukan.

..Polisi percaya bahwa orang-orang di belakang serangan terhadap empat cabang Bank tersebut merupakan kelompok yang sama

Granat bisa saja diambil dari gudang senjata tentara.

Namun Jurubicara militer Sansern Kaewkamnerd  berpendapat bahwa granat M67 secara luas digunakan oleh penjahat tertentu dan dapat dibeli di sepanjang perbatasan.

UDD sendiri membantah seteiap keterlibatan. Pemimpinnya menduga serangan mungkin karya simpatisan pemerintaha yang berusaha untuk mendiskreditkan gerakan mereka.

Wakil pemimpin UDD Nattawut Saikua mengatakan serangan dapat digunakan sebagai alasan oleh pemerintah untuk menerapkan undang-undang darurat untuk menekan protes mereka.

Juru bicara pribadi Mr Abhisit , Thepthai Senpong memperingatkan,  UDD tidak berhubungan dengan setiap serangan kepada pemerintah. Setiap upaya untuk menghubungkan tentara dengan insiden tersebut juga dapat menciptakan kebingungan, katanya.

Dalam kasus terpisah, seorang pria Muslim lanjut usia telah tewas ditembak ketika ia kembali dari masjid desa di Patani pada Sabtu dinihari, kata polisi.

Korban, Mayusoh Malee, 70, diserang di jalan desa didepan sekolah Islam Pattana di Moo 1, Tamboon Barahoh distrik Muang Patani.

Dia ditembak beberapa kali di badannya dan langsung tewas seketika ditempat kejadian. (aa/bp)

Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!

International Jihad lainnya:

+Pasang iklan

Gamis Syari Murah Terbaru Original

FREE ONGKIR. Belanja Gamis syari dan jilbab terbaru via online tanpa khawatir ongkos kirim. Siap kirim seluruh Indonesia. Model kekinian, warna beragam. Adem dan nyaman dipakai.
http://beautysyari.id

Cari Obat Herbal Murah & Berkualitas?

Di sini tempatnya-kiosherbalku.com. Melayani grosir & eceran herbal dari berbagai produsen dengan >1.500 jenis produk yang kami distribusikan dengan diskon sd 60% Hub: 0857-1024-0471
http://www.kiosherbalku.com

Dicari, Reseller & Dropshipper Tas Online

Mau penghasilan tambahan? Yuk jadi reseller tas TBMR. Tanpa modal, bisa dikerjakan siapa saja dari rumah atau di waktu senggang. Daftar sekarang dan dapatkan diskon khusus reseller
http://www.tasbrandedmurahriri.com

NABAWI HERBA

Suplier dan Distributor Aneka Obat Herbal & Pengobatan Islami. Melayani Eceran & Grosir Minimal 350,000 dengan diskon s.d 60%. Pembelian bisa campur produk >1.300 jenis produk.
http://www.anekaobatherbal.com

Innalillahi..!! Ustadzah Pesantren Tahfizh Kecelakaan, Kepala Gegar Otak Koma 5 Hari

Innalillahi..!! Ustadzah Pesantren Tahfizh Kecelakaan, Kepala Gegar Otak Koma 5 Hari

Ustadzah Salma Khoirunnisa, salah satu pengajar di Pesantren Tahfizul Quran Darul Arqom Sukoharjo mengalami kecelakaan. Kondisinya masih belum sadar, dan sempat koma selama 5 hari karena diperkirakan...

Tutup Tahun Dengan Bakti Sosial Kesehatan di Pelosok Negeri

Tutup Tahun Dengan Bakti Sosial Kesehatan di Pelosok Negeri

Diawali dengan berniat karena Allah, berperan aktif menebarkan amal sholeh dan turut serta membantu pemerintah memberikan kemudahan kepada umat mendapatkan pelayanan kesehatan, maka Ulurtangan...

Ayah Wafat, Ibu Cacat, Bayu Anak Yatim Ingin Terus Bersekolah

Ayah Wafat, Ibu Cacat, Bayu Anak Yatim Ingin Terus Bersekolah

Rafli Bayu Aryanto (11) anak yatim asal Weru, Sukoharjo ini membutuhkan biaya masuk sekolah tingkat SMP (Sekolah Menengah Pertama). Namun kondisi ibu Wiyati (44) yang cacat kaki tak mampu untuk...

Program Sedekah Barang Ulurtangan Sukses Menyebarkan Kasih dan Berkah Bagi Muallaf di Kampung Pupunjul

Program Sedekah Barang Ulurtangan Sukses Menyebarkan Kasih dan Berkah Bagi Muallaf di Kampung Pupunjul

Alhamdulillah, pada Sabtu, (18/11/2023), Yayasan Ulurtangan.com dengan penuh rasa syukur berhasil melaksanakan program Sedekah Barangku sebagai wujud nyata kepedulian terhadap sesama umat Islam....

Merengek Kesakitan, Bayi Arga Muhammad Tak Kuat Perutnya Terus Membesar. Yuk Bantu..!!

Merengek Kesakitan, Bayi Arga Muhammad Tak Kuat Perutnya Terus Membesar. Yuk Bantu..!!

Sungguh miris kondisi Arga Muhammad Akbar (2) anak kedua pasangan Misran dan Sudarti ini, sudah sebulan ini perutnya terus membesar bagai balon yang mau meletus. Keluarganya butuh biaya berobat...

Latest News

MUI

Sedekah Al Quran

Sedekah Air untuk Pondok Pesantren

Must Read!
X