Home | Redaksi | Advertisement | Kirim Naskah | Pedoman Pemberitaan Media Siber
Facebook RSS
40.691 views

Awali Aktifitas Baik Kita dengan Basmalah

Oleh: Badrul Tamam

Al-Hamdulillah, segala puji milik Allah, Rabb semesta alam. Shalawat dan salam atas Rasulillah –Shallallahu 'Alaihi Wasallam-, keluarga dan para sahabatnya.

Saat mengawali pekerjaan penting hendaknya mengawalinya dengan Basmalah, yakni ucapan Bismillahi atau Bismillahirrahmanirrahim. Hikmahnya, sebagai bentuk isti’anah (meminta pertolongan) kepada Allah dan memohon keberkahan dari-Nya.

Mayoritas ulama berpendapat, disyariatkan dan dianjurkan membaca basmalah pada saat memulai perkara-perkara penting.

Dalam kitab al-Mausu’ah Al-Fiqhiyyah (8/92) disebutkan,

اتفق أكثر الفقهاء على أن التسمية مشروعة لكل أمر ذي بال ، عبادة أو غيرها

Mayoritas fuqaha’ bersepakat bahwa tasmiyyah (membaca Basmalah,-pent) disyariatkan pada perkara yang penting; ibadah atau selainnya”.

Kesimpulan ini didasarkan kepada hadits Nabi Shallallahu 'Alaihi Wasallam,

كُلُّ أَمْرٍ ذِي بَالٍ لاَ يَبْدَأُ فِيْهِ بِبِسْمِ اللَّهِ فَهُوَ أَبْتَرُ

“Setiap perkara penting yang tidak diawali dengan Bismillah maka ia terputus.”

Dalam redaksi lain,

كل أمر ذي بال لا يبدأ فيه ببسم الله الرحمن الرحيم فهو أقطع

Setiap perkara penting yang tidak diawali dengan Bismillahirrahmanirrahim, maka dia akan terputus.” (HR. Ibnu Hibban dan selainnya. Ibnu Shalah menyatakan hadits ini hasan)

Maksud terputus adalah tidak memberikan hasil baik atau berkurang barakahnya.

Para ulama berbeda pendapat tentang status hadits ini dan yang serupa dengannya. Sebagian ulama  melemahkannya, seperti Syaikh Al-Albani Rahimahullah. Sejumlah ulama lainnya menerima hadits ini dan menyatakan statutusnya hasan, seperti Imam Nawawi, Ibnu Hajar, Ibnu Daqiq Al-‘Ied, Ibnul Mulqin, Ibnu Shalah, dan selainnya.

Al-‘Allamah Ibnu Bazz Rahimahullah ditanya tentang hadits ini, beliau menjawab:

جاء هذا الحديث من طريقين أو أكثر عند ابن حبان وغيره ، وقد ضعفه بعض أهل العلم ، والأقرب أنه من باب الحسن لغيره

Oleh Ibnu Hibban dan selainnya, hadits ini mempunyai dua jalur periwayatan atau lebih. Sebagian ulama mendhaifkannya. Dan yang lebih tepat adalah derajatnya hasan lighairihi.” (Majmu’ Fatawa Ibnu Bazz: 25/135)

Asy-Syaikh Al-Allamah Muhammad Al-Utsaimin juga pernah ditanya tentang hadits ini, beliau berkata: ”Para ulama telah berbeda pendapat tentang keshahihan hadits ini. Diantara mereka ada yang menshohihkannya dan menjadikan sebagai hujjah, seperti Imam An-Nawawi dan sebagian lain melemahkannya. Namun para ulama secara umum dapat menerima hadits ini. Dan (keputusan mereka) mencantumkan hadits ini dalam kitab kitab yang mereka tulis menunjukan bahwa hadits ini ada asalnya. (Kitabul Ilmi, Syaikh Al-Utsaimin)

Makna hadits ini benar, bisa diterima, dan isinya diamalkan. Allah Ta’ala telah memulai Kitab-Nya dengan Basmalah. Nabi Sulaiman ‘Alaihis Salam juga memulai suratnya kepada ratu Bilqis dengan Basmalah. Allah Ta’ala berfirman,

إِنَّهُ مِنْ سُلَيْمَانَ وَإِنَّهُ بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ

Sesungguhnya surat itu dari Sulaiman dan sesungguhnya (isi) nya: Dengan menyebut nama Allah Yang Maha Pemurah lagi Maha Penyayang.” (QS. Al-Naml: 30)

Nabi Shallallahu 'Alaihi Wasallam juga memulai suratnya kepada raja Heraklius dengan Basmalah. Beliau Shallallahu 'Alaihi Wasallam membuka khutbahnya dengan memuji Allah dan menyanjungnya.”

. . . Kita diperintahkan untuk mengawali aktifitas baik kita -yang ada mashlahat dan kebaikan kita di dalamnya- dengan membaca Basmalah, yakni Bismillahi atau Bismillahirrahmanirrahim. . .

Perkara apa saja yang dianjurkan memulainya dengan Basmalah?

Setiap perkara atau urusan yang memiliki nilai berharga di sisi manusia; di antaranya bersuci, makan, minum, masuk rumah, berkendaraan, Jima’ suami-istri, tidur, dan selainnya. Semua itu disyariatkan bagi kita untuk menyebut nama Allah ‘Azza wa Jalla saat memulainya. Walaupun ini tidak wajib, tapi sangat dianjurkan. Karena di dalamnya ada kebaikan dan keutamaan. Sehingga diberkahi baginya dalam pekerjaannya, urusannya, makan dan minumnya, dan aktifitas baik lainnya.

Kalau kita perhatikan dari sunnah-sunnah Nabi Shallallahu 'Alaihi Wasallam, kita temukan tuntunan beliau untuk menyebut nama Allah (membaca Basmalah) saat memulai beberapa aktifitas; seperti saat mau makan, keluar rumah, tidur, berjima’, dan selainnya. Beliau Shallallahu 'Alaihi Wasallam telah memerintahkan dan telah pula mengerjakannya. Beliau menyebut nama Allah dalam perkara yang disukainya. Semua ini masuk dalam firman Allah Subhanahu wa Ta'ala,

وَلِلَّهِ الأَسْمَاءُ الْحُسْنَى فَادْعُوهُ بِهَا

Kepunyaan Allah nama-nama yang maha indah, maka berdoalah dengan (menyebut)-nya.” (QS. Al-A’raf: 180)

Ringkasnya, kita diperintahkan untuk mengawali aktifitas baik kita -yang ada mashlahat dan kebaikan kita di dalamnya- dengan membaca Basmalah, yakni Bismillahi atau Bismillahirrahmanirrahim. Wallahu A’lam. [PurWD/voa-islam.com]

Sebarkan informasi ini, semoga menjadi amal sholeh kita!

Aqidah lainnya:

+Pasang iklan

Gamis Syari Murah Terbaru Original

FREE ONGKIR. Belanja Gamis syari dan jilbab terbaru via online tanpa khawatir ongkos kirim. Siap kirim seluruh Indonesia. Model kekinian, warna beragam. Adem dan nyaman dipakai.
http://beautysyari.id

Cari Obat Herbal Murah & Berkualitas?

Di sini tempatnya-kiosherbalku.com. Melayani grosir & eceran herbal dari berbagai produsen dengan >1.500 jenis produk yang kami distribusikan dengan diskon sd 60% Hub: 0857-1024-0471
http://www.kiosherbalku.com

Dicari, Reseller & Dropshipper Tas Online

Mau penghasilan tambahan? Yuk jadi reseller tas TBMR. Tanpa modal, bisa dikerjakan siapa saja dari rumah atau di waktu senggang. Daftar sekarang dan dapatkan diskon khusus reseller
http://www.tasbrandedmurahriri.com

NABAWI HERBA

Suplier dan Distributor Aneka Obat Herbal & Pengobatan Islami. Melayani Eceran & Grosir Minimal 350,000 dengan diskon s.d 60%. Pembelian bisa campur produk >1.300 jenis produk.
http://www.anekaobatherbal.com

Innalillahi..!! Ustadzah Pesantren Tahfizh Kecelakaan, Kepala Gegar Otak Koma 5 Hari

Innalillahi..!! Ustadzah Pesantren Tahfizh Kecelakaan, Kepala Gegar Otak Koma 5 Hari

Ustadzah Salma Khoirunnisa, salah satu pengajar di Pesantren Tahfizul Quran Darul Arqom Sukoharjo mengalami kecelakaan. Kondisinya masih belum sadar, dan sempat koma selama 5 hari karena diperkirakan...

Tutup Tahun Dengan Bakti Sosial Kesehatan di Pelosok Negeri

Tutup Tahun Dengan Bakti Sosial Kesehatan di Pelosok Negeri

Diawali dengan berniat karena Allah, berperan aktif menebarkan amal sholeh dan turut serta membantu pemerintah memberikan kemudahan kepada umat mendapatkan pelayanan kesehatan, maka Ulurtangan...

Ayah Wafat, Ibu Cacat, Bayu Anak Yatim Ingin Terus Bersekolah

Ayah Wafat, Ibu Cacat, Bayu Anak Yatim Ingin Terus Bersekolah

Rafli Bayu Aryanto (11) anak yatim asal Weru, Sukoharjo ini membutuhkan biaya masuk sekolah tingkat SMP (Sekolah Menengah Pertama). Namun kondisi ibu Wiyati (44) yang cacat kaki tak mampu untuk...

Program Sedekah Barang Ulurtangan Sukses Menyebarkan Kasih dan Berkah Bagi Muallaf di Kampung Pupunjul

Program Sedekah Barang Ulurtangan Sukses Menyebarkan Kasih dan Berkah Bagi Muallaf di Kampung Pupunjul

Alhamdulillah, pada Sabtu, (18/11/2023), Yayasan Ulurtangan.com dengan penuh rasa syukur berhasil melaksanakan program Sedekah Barangku sebagai wujud nyata kepedulian terhadap sesama umat Islam....

Merengek Kesakitan, Bayi Arga Muhammad Tak Kuat Perutnya Terus Membesar. Yuk Bantu..!!

Merengek Kesakitan, Bayi Arga Muhammad Tak Kuat Perutnya Terus Membesar. Yuk Bantu..!!

Sungguh miris kondisi Arga Muhammad Akbar (2) anak kedua pasangan Misran dan Sudarti ini, sudah sebulan ini perutnya terus membesar bagai balon yang mau meletus. Keluarganya butuh biaya berobat...

Latest News

MUI

Sedekah Al Quran

Sedekah Air untuk Pondok Pesantren

Must Read!
X

Selasa, 03/12/2024 23:13

Kajian Kok Cuma Bahas Dosa dan Neraka?